Dalam penelitian khususnya psikologi baik itu untuk tugas akhir, skripsi, thesis, disertasi maupun penelitian-penelitian ilmiah lainnya tidak bisa lepas dari rujukan teori sebagai landasan teori dari hipotesis yang digunakan. Teori-teori yang diambil dalam penelitian tidaklah asal ambil dan mohon maaf kebiasaan saya seringnya "copy-paste" dari sumber yang saya dapat...hehehehhe, dan semoga tidak dilakukan oleh sobat yang lain. Pengambilan teori rujukan dalam sebuah penelitian haruslah sesuai dengan kaidah-kaidah penelitian ilmiah, karena selain permasalahan hak cipta, juga sebagai bentuk penghargaan bagi para peneliti, selain itu tidak kalah penting adalah permasalahan plagiasi.
Aplikasi Reference Manager merupakan aplikasi yang dapat membantu sobat dalam proses pengambilan teori dari berbagai sumber yang ada atau dalam istilah asingnya "citation", dan menghindarkan sobat dari plagiasi. Aplikasi referensi manager saat ini sudah menjadi bagian tidak terpisahkan dari suatu penelitian, dan DIKTI sebagai lembaga yang membawahi pendidikan tinggi pun telah mengisyaratkan penggunaan alplikasi referensi manager dalam setiap penulisan jurnal ilmiah dan penelitian yang dilakukan. Ada banyak aplikasi referensi manager yang ada dan yang yang paling populer digunakan saat ini adalah Mendeley dan Zotero. Masih banyak lagi aplikasi sejenis, sobat bisa bertanya sendiri pada si mbah Google, dan bagi saya pribadi saat ini telah menggunakan Mendeley dalam mengatur referensi dalam penulisan jurnal penelitian. Oh ya, Mendeley juga memiliki sebuah plugin yang bisa diintegerasikan dengan aplikasi lain seperti MS. Word sehingga lebih membantu sobat dalam melakukan "cite" dan membuat daftar pustaka.
Bila berminat sobat bisa mendownload aplikasinya pada link di bawah ini:
Tambahan bagi pengguna Mendeley apabila ingin mengintergrasikan Mendeley dengan Ms. Word silahkan ikuti langkah-langkah berikut:
- Install aplikasi Mendeley yang di sudah di download
- Silahkan Login terlebih dahulu
- Pilih Menu Tool
- Pilih Instal Plugin MS. Word (Sebelum Install plugin, aplikasi Ms. word yang aktif harap di matikan dulu)
- Done....untuk melihat apakah plugin sudah terinstall?
- Buka Ms. Word
- Pilih Reference ==> Bila berhasil akan ada menu Insert Citation berlogo Mendeley
MS. Word yang sudah terintergrasi dengan Mendeley
Demikian sobat sedikit pengalaman saya dengan aplikasi manager referensi, semoga dapat bermanfaat bagi sobat Wafa...
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar